Greg Stuart : Don't Look to Clicks !

Friday, February 13, 2009



Greg Stuart akan hadir di Indonesia ! Lihat info lengkapnya disini

Baca artikel ini selengkapnya ...

Runtuhnya Nokia Communicator ?

Tuesday, February 03, 2009


Selama ini Nokia Communicator boleh dibilang rajanya handphone papan atas di Indonesia. Bentuknya yang segepok dianggap mewakili status pemiliknya. Meskipun tidak banyak fitur yang dikuasai, namun banyak yang memilikinya sebagai tuntutan gaya hidup. Namun, 2008 telah mencatat goyahnya Nokia Communicator di negeri ini, Blackberry mencatatkan peningkatan pengguna yang luar biasa selama 2008. Apakah Nokia Communicator segera mati ?

Jumlah pengguna Blackberry di Indonesia di tahun 2008 diperkirakan 70.000 - 80.000 orang , selain itu secara kasat mata juga bisa dilihat popularitas Blackberry di Jakarta. Kalau boleh dibilang bahwa 2008 adalah tahunnya BlackBerry dan Facebook. Pertumbuhan Blackberry di Indonesia bukan semata-mata karena kapabilitasnya yang mendukung kegiatan bisnis, tapi juga karena Blackberry - seperti Communicator sebelumnya- adalah bagian dari gaya hidup. Selain itu juga didorong dengan diperkenalkannya paket BlackBerry pra bayar oleh para operator.

Tahun ini, 2009, mungkin adalah tahun yang berat bagi Nokia untuk mempertahankan leadershipnya di handphone kelas atas. Selain serbuan Blackberry, sebentar lagi kabarnya akan ada operator telekomunikasi yang meluncurkan paket iPhone (baca:resmi dan legal). Dua raksasa itu memang rajanya pasar smartphone serta berhasil membawa gaya hidup baru bagi para pemakainya. Nokiapun mencoba bertahan dengan seri E nya, namun sepertinya tidak cukup untuk menghadapi Blackberry dan iPhone.

Apakah 2009 merupakan akhir kisah sukses Nokia Communicator di Indonesia ? What do you think ?

posted by Andrias Ekoyuono for Inspirasi dan Studi Kasus Marketing Indonesia

Baca artikel ini selengkapnya ...